Assalamu alaikum Banten! Senang rasanya bisa berkunjung ke kota Serang, Banten. Kedatangan kami kali ini akan melakukan pemasangan karpet masjid di daerah Malingping, lebak, banten tepatnya di Masjid Al-Muhajirin.
Perjalanan kami cukup melelahkan sekali bercampur dengan semangat tinggi, jarak yang ditempuh kurang lebih 200km perlu waktu hampir 5 jam dikarenakan lokasi yang jauh dari perkotaan. Sampai lokasi dengan selamat dan disambut baik oleh DKM Masjid dan beberapa warga sekitar dan kamipun langsung menurunkan barang serta peralatan pasangnya.
Proses pengerjaan seperti biasa menggelar dan memotong karpet dibagian shaff pertama sampai terakhir dan terdapat 2 pilar dibagian tengah shaff. Ukurannya cukup besar, bagi kami lebih mudah dalam pengobrasan. Tahap sentuhan akhir dengan pengobrasan seluruh tepi karpet agar lebih awet dan tahan lama serta pembersihan sisa-sisa benang dan potongan karpet.
Karpet Masjid lokal jenis Dinasty ini sangatlah mewah kalau dipasang dimasjid kampung karena jarang ada masjid pakai karpet sebagus ini. Dari motif ranting & bunga membuat suasana ruangan masjid jadi ramai dan juga shaff sholat jadi lebih lurus.
Alhamdulillah, atas kepercayaannya kepada kami, semoga menjadi berkah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar